Selasa, 04 Mei 2010

ANDROID semakin populer

Saat Microsoft Corp berjuang keras mendongkrak popularitas system operasi Windows Phone, popularitas system operasi Android dari google Inc ternyata meningkat semakin tinggi. Alhasil, Android pun kini tidak lagi hanya mengancam Windows Phone, tetapi juga system operasi dari Apple Inc, yang digunakan pada iPhone.

Tren itu terungkap dari survei yang dilakukan jaringan periklanan seluler terbesar dunia AdMob Inc terhadap para pengembang software. Survey tersebut menemukan, pada saat ini iPhone memang masih menjadi favorit para pengembang software karena 87% pengembang software mengaku ingin membangun aplikasi untuk iPhone.

Namun demikian, Android menjadi ancaman serius bagi iPhnoe. Sebab, AdMob menemukan, pada saat ini sebanyak 82% pengembang software berniat membangun aplikasi untuk Android. Minat terhadap Android meningkat pesat karena pada JAnuari 2010 hanya 68% pengembang software tertarik membangun aplikasi untuk Android, sedangkan iPhone 86%.

Lebih dari itu, sebanyak 70% pengembang software yang sudah membangun aplikasi untuk iPhone ternyata tertarik pula membuat aplikasi untuk Android dalam enam bulan mendatang. Sementara itu, pengembang aplikasi Android yang tertarik membangun aolikasi untuk iPhone dalam enam bulan mendatang hanya mencapai 48%.

Survey yang sama mengungkap pula, terdapat 43% pengembang software yang berminat membangun aplikasi untuk BlackBerry, dari Research In Motion (RIM) Ltd dan hanya 34% pengembang software tertarik membangun aplikasi untuk Windows Phone. Sementara itu terdapat pula 16% pengembang software yang tertarik membangun aplikasi untuk Symbian, system operasi dari Nokia Corp.

Sumber : Seputar Indonesia





Tidak ada komentar:

Posting Komentar

 
i
d
n
a
f
s
a
g
u
t
n
a
s
i
l
u
t